Nah Kali ini Iqbal akan jelaskan tips install modem vodafone
k3565 di windows 7. Cara installnya cukup mudah. Apa saja yang perlu disiapkan sebelum menginstall modem huawei
vodafone k3565 ? Penasaran ! Mau ? berikut artikelnya . . . Tabe,
1. Siapkan PC
PC yang saya gunakan yaitu notebook compaq 510 dengan sistem operasi windows 7 ultimate.
2. Siapkan modem
Modem yang saya gunakan yaitu modem huawei vodafone k3565.
Nah, untuk cara install modem huawei vodafone k3565 sebagai berikut :
- Tancapkan modem huawei vodafone k3565 ke usb port PC anda. Otomatis akan muncul autoplay (autorun.exe) dari modem anda. Kemudian klik Run AutoRun.exe. (lihat gambar)
- Langkah selanjutnya, tinggal klik tombol next terus sampai proses installing.
- Pada waktu proses install, akan muncul windows security. Pilih yang Install this driver software anyway.
- Tunggu sampai proses installnya selesai. Kalau sudah tinggal klik tombol finish untuk menyelesaikan penginstallan.
Langkah berikutnya tinggal jalankan program mobile partner yang sudah anda install. Kemudian setting APN dan lain-lain sesuai dengan broadband internet yang anda gunakan !
Selesai juga … Ternyata cara install modem huawei vodafone k3565 di windows 7 cukup mudah ! Silahkan di coba …